
Cara menghilangkan selulit pada paha
1. Sikat kulit
Cara menghilangkan selulit di paha,
salah satunya bisa Anda lakukan dengan cara menyikat kulit Anda.
Menyikat kulit tentunya tidak bisa Anda lakukan dengan sembarangan
karena bisa membuat lapisan epidermis kulit rusak. Ketika Anda ingin
melakukan penyikatan kulit agar selulit minggat dari paha, Anda bisa
menyikat kulit secara perlahan. Sikat kulit yang Anda gunakan harus
memiliki bulu-bulu yang lembut atau spon mandi agar kulit tetap apik dan
tidak rusak. Sikatlah kulit pada bagian paha selama 5 menit. Anda bisa
lakukan setiap hari agar selulit bisa cepat hilang dari paha Anda.
2. Menggunakan garam dan minyak zaitun
Cara menghilangkan selulit di paha
yang kedua adalah dengan melulur paha dengan garam dan minyak zaitun.
Selulit adalah salah satu gangguan kulit yang disebabkan karena
metabolisme tubuh tidak lancar. Agar selulit dalam kulit bisa cepat
hilang, Anda hanya perlu membuat lulur dari bahan alami, garam dan
minyak zaitun. Pertama, Anda hanya perlu mengambil segenggam garam halus
dan sedikit garam kasar. Campurkan dengan minyak zaitun. Gosokkan
bahan-bahan alami tersebut pada paha dengan gerakan melingkar. Lakukan
treatment penghilangan selulit tersebut secara rutin supaya hasilnya
maksimal.
3. Memijat
Cara menghilangkan selulit di paha secara alami
bisa Anda lakukan dengan cara memijat paha Anda. Pijat adalah salah
satu cara untuk melancarkan metabolism pada tubuh. Selulit bisa terjadi
karena ada penumpukan lemak pada pembuluh darah. Nah, memijat adalah
salah satu cara untuk mengatasi selulit pada paha. Pemijatan selulit
tersebut setidaknya harus Anda lakukan secara teratur, minimal 2 kali
setiap hari. Pemijatan sebaiknya Anda lakukan dengan pelan tetapi
usahakan pas pada bagian selulit tersebut supaya selulit bisa menghilang
dari paha Anda.
4. Mengontrol Asupan Makanan dan Minuman
Selulit adalah gangguan pada kulit yang
disebabkan oleh penumpukan lemak pada kulit. Nah, ketika Anda ingin
mengatasi selulit dari dalam tubuh, Anda bisa melakukannya dengan
mengontrol pola makan sehari-hari. Jika Anda ingin menghilangkan
selulit, rajin-rajinlah mengkonsumsi buah dan sayur karena kedua makanan
sehat tersebut dapat membantu memetabolisme lemak pada kulit Anda.
Minumlah air putih juga karena air putih bisa membatu menyerap lemak
pada tubuh. Kurang atau hindari makanan yang berlemak agar selulit tak
terus-terusan bertahan pada paha Anda. Semoga informasi tentang cara menghilangkan selulit di paha secara alami bermanfaat bagi para pembaca.
Sumber:ciricantik.com.
0 komentar:
Posting Komentar